Rabu, 03 Januari 2018

Kapolsek Lembeh Selatan Pimpin Apel Perdana Tahun 2018




Humas Lembeh Selatan.  Personil Polsek Lembeh Selatan melaksanakan apel perdana diTahun 2018 yang dipimpin oleh Kapolsek Lembeh Selatan Iptu Bernabas Kotta bertempat halaman Mapolres Bitung, Rabu 03 Januari 2018 pukul 08.30 wita.

Pada pelaksanaan apel Kapolsek Lembeh Selatan Iptu Bernabas Kotta menyampaikan terima kasih banyak atas kerja samanya walaupun terbatasannya personil Polsek Lembeh Selatan namun situasi di wilayah lembeh tetap kondusif selama pelaksanaan operasi lilin 2017, akan tetapi kita tetap mengucap syukur karena atas bimbingan dan penyertaan Tuhan sehingga semuanya terlaksana dengan Aman, Nyaman dan Lancar, hal tersebut disampaikan Kapolres Bitung AKBP Philemon Ginting, SIK, MH pada saat  pelaksanaan apel perdana seluruh personil Polres Bitung.

Pada kesempatan tersebut Kapolsek Lembeh Selatan Iptu Bernabas Kotta juga menyampaikan agar ditahun yang baru ini kita dapat melaksanakan tugas yang lebih baik dari tahun 2017 dan kita tinggalkan cara-cara atau tindakan yang dapat merugikan orang lain maupun diri sendiri terlebih merugikan Instansi Polri pada umumnya, khususnya Polres Bitung dan lebih khusus Polsek Lembeh Selatan, tak lupa juga Kapolsek Lembeh Selatan Iptu Bernabas Kotta mengajak seluruh Personil Polsek Lembeh Selatan untuk sama-sama benahi kekurangan maupun kesalahan selama tahun 2017 serta saling mengingatkan satu dengan lain, laksanakan tugas dengan benar agar supaya tingkat kepercayaan Polri dimata masyarakat semakin meningkat.

Sementara Waka Polsek Lembeh Selatan Iptu R.J Lumandung, SH, menyampaikan agar apa yang menjadi temuan Wasrik pada 2017 dijadikan pedoman sehingga kedepan tidak ada lagi temuan yang sama dan sebagai penekanan kepada Bintara Pengendali/Bintara Pengawas agar mengendalikan/mengawasi pelaksanaan tugas di SPKT dan melaporkan pelaksanaannya kepada Kapolsek  maupun Waka Polsek Lembeh Selatan.    (R.Lawendatu) 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar