Rabu, 02 November 2022

Kapolsek Lembeh Selatan bersama anggota pantau langsung kegiatan pasar murah yang diselenggarakan Dinas Perdagangan Pemkot Bitung di Kelurahan Mawali Kecamatan Lembeh Utara

 


Humas Polsek Lembeh Selatan, Kapolsek Lembeh Selatan Iptu Jefry Luma didampingi Bhabinkamtibmas memantau sekaligus laksanakan pengamanan dalam Kegiatan pasar murah dalam rangka pengendalian inflasi dampak kenaikan BBM tahun anggaran 2022 diwilayah Kelurahan Mawali Kecamatan Lembeh Utara. rabu (2/11/2022) pagi

Kegiatan pasar murah tersebut menjual Sembako atau sembilan bahan pokok makanan untuk kebutuhan masyarakat dengan harga termurah dari penjualan harga pasar

Kegiatan pasar murah dalam rangka pengendalian dampak kenaikan BBM tahun anggaran 2022 yang diselenggarakan oleh Dinas Perdagangan Pemkot Bitung bekerjasama dengan Kantor Bulog Manado tutur Kapolsek Lembeh Selatan Iptu Jefri Luma 

Kegiatan tersebut di hadiri oleh pejabat Pemkot Bitung antara lain Pejabat Dinas Perdagangan Pemkot Bitung, Sekertaris Ibu. Elim Kansil, Kabid Perdagangan Bpk. Hengky Sumolang, Kabid Industri Ibu. Vita Motulo, Stafsus Walikota Bitung diwakili oleh Tim Percepatan Kota Bitung yang memantau langsung kegiatan pasar murah tersebut.

kegiatan berlangsung lancar dan situasi kondusif

Tidak ada komentar:

Posting Komentar