Selasa, 28 September 2021

Guru dan Siswa-Siswi di SMK Negeri 3 Bitung Terima Suntikan Vaksin Sinovac Tahap I dan II


Humas Polsek Lembeh Selatan - Puskesmas Papusungan menggelar kegiatan vaksinasi Covid-19 yang berlangsung di kelurahan Kelapa Dua kecamatan Lembeh Selatan kota Bitung tepatnya di SMK Negeri 3 Bitung, Selasa (28/9/2021) pukul 09:00 WITA.

Kegiatan tersebut diikuti oleh para Guru, Siswa-Siswi Sekolah dan masyarakat umum setempat yang berjumlah 142 orang namun setelah melewati proses pemeriksaan hanya 136 orang yang berhasil diberikan suntikan vaksin sedangkan 6 orang sisa nya ditunda.


Untuk vaksinasi Covid-19 tahap I sebanyak 76 orang menerima suntik vaksin Sinovac terdiri dari 3 orang Guru dan 73 orang Siswa/Siswi.

Sedangkan untuk vaksinasi Covid-19 tahap II sebanyak 60 orang menerima suntik vaksin Sinovac terdiri dari 55 orang Siswa/Siswi dan 5 orang masyarakat umum.

Jumlah vaksin Sinovac yang disiapkan oleh Puskesmas Papusungan sebanyak 75 vial dan yang terpakai hanya 69 vial saja sedangka sisa nya dikembalikan.

Berlangsungnya kegiatan melibatkan pengamanan dari personil Polsek Lembeh Selatan bersama Koramil 1310-02/Lembeh yang berjalan aman, lancar dan kondusif dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar