Senin, 07 Juni 2021

Polsek Lesat Kawal Vaksinasi Tahap Ke-2 Di Pintu Kota, 35 ASN dan Guru Terima Vaksin Astrazeneca


Humas Polsek Lembeh Selatan - Polsek Lembeh Selatan (Lesat) melaksanakan pengamanan kegiatan vaksinasi Covid-19 yang berlangsung di kelurahan Pintu Kota kecamatan Lembeh Utara kota Bitung, Senin (7/6/2021) pukul 10:00 WITA.

Vaksinasi tersebut merupakan tahap kedua untuk para ASN (Aparatur Sipil Negara) dan para Guru yang ada di wilayah kecamatan Lembeh Utara.

Kegiatan dilaksanakan oleh Tim Vaksinator dari Puskesmas Pintu Kota yang dipimpin oleh dr. Wilem F. Sangi (Kapuskesmas Pintu Kota).

Dari 40 orang yang terdaftar, sebanyak 35 orang ASN dan Guru berhasil diberikan vaksin sedangkan 5 orang lain nya ditunda karena sakit.

Adapun jumlah vaksin Astrazeneca yang disediakan sebanyak 4 vial seluruhnya habis terpakai.

Rangkaian kegiatan vaksinasi Covid-19 di kelurahan Pintu Kota, mulai dari tahap pendaftaran sampai dengan vaksinasi dan observasi berjalan lancar dan kondusif dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar