Jumat, 17 April 2020

Polsek Lembeh Selatan Menggelar Reskonstruksi Kasus Pembunuhan Di Kelurahan Papusungan

Humas Polsek Lesat, Polsek Lembeh Selatan melaksanakan kegiatan Rekonstruksi kasus pembunuhan  di Papusungan Lk. VI Kec Lembeh Selatan   (15/4/2019)
Pelaksanaan Rekonstruksi di mapolres Bitung tepatnnya di lapangan tempat pengujian Sim satuan Lalulintas Polres Bitung dengan dihadiri oleh Kapolsek Lembeh Selatan Iptu Reymond Sendewana, SH, Kanit reskrim Polsek Lembeh Selatan Aiptu Alpein tias, anggota Polsek dan juga keluarga korban serta para saksi saksi.

Rekonstruksi kasus pembunuhan di Kelurahan Papusungan Lk. VI Kecamatan Lembeh Selatan dengan Pelaku lelaki  Ortega Hermanses, laki laki, Kristen, tiada, Kel. Pintu Kota Rarandam Kec. Lembeh Utara Kota Bitung dan Korban lelaki Stefanus Dalewi, laki2, 29 Thn, Kristen, tiada, Kel. Mawali Lk. II RT. 07 Kec. Lembeh Utara Kota Bitung,


Adapun kejadian dari reskonstruksi berawal bahwa berawalnya Pada Pukul 23.00 wita Korban bersama lelaki Kristanto Sakawerus dan beberapa orang temannya menghadiri Giat acara perkawinan diKeluarga Almajin - Rahamis yang tepatnya diKel. Papusungan Lk. VI Kec. Lembeh pada saat kejadian korban  berada di luar acara tersebut yaitu di jalan raya, pada saat sudah dalam keadaan mabuk korban keluar dan meneui pelaku yang hendak pulang, setelah di tegur korban mengeluarkan senjata tajam (pisau) lalu hendak menikam pelaku pelaku mengelak dan terkena di bagian tangan sebelah kiri, pelaku kemudian memegam pisau tersebut lalu merampasnya dan menikam kan kepada korban di bagian dada dan pinggang sebanyak 6(tusukan) korban sempat menendang pelaku hingga pelaku jatuh lalu korban lari kedalam acara Giat acara perkawinan diKeluarga Almajin - Rahamis. korban sempat dirawat di RS AL Bitung dan dirujuk Ke RS Advent Manado dan nyawa korban tidak tertolong lagi


Kapolsek Lembeh Selatan Iptu Reymond Sendewana, SH menjelaskan bahwa rekonstruksi dilaksanakan di mapolres Bitung atau tempat lain bukan di TKP sebenarnya   mencegah hal hal yang dapat menganggu  kamtibmas terutama penganiayaan terhadap pelaku oleh keluarga korban  dan juga keterbatasan personil anggota polsek lembeh dalam melaksanakan pengamanan langsung dan juga mencegah berkumpulnya orang banyak di TKP hingga dapat mencegah penularan Covid-19.
kegiatan rekonstruksi berjalan kondusif.  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar